Headline News

13 Oktober 2023

Hadiri Leader Expo Sespim Lemdiklat Polri 2023, Kadisdik Jabar: Mudah-Mudahan Lebih Terinspirasi



KBB - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat, Wahyu Mijaya menghadiri kegiatan “Leader Expo Sespim Lemdiklat Polri 2023” di Sespimma Lemdiklat Polri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (12/10/2023).

Kegiatan ini dibuka oleh Kalemdiklat Polri, Komjen Pol. Purwadi Arianto. Ia pun berharap, Leader Expo ini memberikan inspirasi dalam menjalani peran pimpinan.

“Jadilah pemimpin yang mampu beradaptasi dengan perubahan, memimpin dengan teladan dan menghadapi tantangan dengan ketangguhan. Jadilah pemimpin yang efektif, cerdik menyikapi perubahan dan bertanggung jawab,” tegasnya.

Sedangkan Kadisdik mengatakan, Leader Expo ini menampilkan berbagai ide dan strategi dari masing-masing peserta didik. “Saya melihat usulan-usulannya sangat bagus. Misalnya, mengintegrasikan data untuk penyelesaian penanganan pidana. Kemudian, bagaimana meminimalisasi tindakan-tindakan terorisme dan ada juga yang terkait pekerja migran,” tuturnya.

Lebih lanjut Kadisdik, setiap peserta didik, leader memberikan ide-ide terbaiknya. “Mudah-mudahan, dengan expo ini para leader yang sedang dididik lebih terinspirasi memicu berbagai idenya untuk dituangkan dan mengimplementasikannya dengan baik,” ujarnya.

Keseluruhan peserta didik Leader Expo ini diikuti 368 orang. Terdiri dari Polri, TNI, Kejaksaan Agung dan Kemenkumham serta mancanegara (Kongo, Singapura, Timor Leste) serta tamu lainnya. ***

Renungan ""

"Dan orang-orang yang apabila melakukan kejahatan atau mengianiaya dirinya sendiri, mereka lalu ingat kepada Allah, kemudian memohonkan pengampunan kerana dosa-dosa mereka itu. Siapakah lagi yang dapat mengampuni dosa-dosa itu selain Allah? Dan mereka tidak terus-menerus mengulangi perbuatan yang jahat itu, sedang mereka mengetahui." (QS. Ali-lmran: 135)
 
Copyright © 2016 www.sisiberita.com | Mengupas Tuntas, Akurat Menyajikan Sisi Berita
Design by FBTemplates | BTT