Headline News

6 Desember 2020

Fokus Membina Pelaku UMKM, Bjb PESATkan Godok Wirausahawan di Priangan Timur


GARUT, SIBER
– Bank bjb kembali melakukan grebekan di sektor pemberdayaan UMKM dengan mengembangkan program anyar. Terobosan ini dikemas melalui program bjb PESATkan UMKM untuk semakin mengoptimalkan dukungan-dukungan dalam bentuk pembiayaan serta pemberdayaan yang telah digalakkan perseroan.

Pada Kamis (3/12/2020), bjb PESATkan UMKM Hadir di wilayah Garut dan sekitarnya. Program ini merupakan pengembangan dari bjb Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Terpadu (PESAT) yang juga difokuskan untuk membina para pelaku UMKM. 

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan langkah ini merupakan bentuk komitmen dan keberpihakan nyata bank bjb terhadap pelaku UMKM. Sebagai agen perubahan, bank bjb selalu menjadikan UMKM sebagai mitra prioritas khususnya dalam upaya mengakselerasi perkembangan ekonomi daerah. 

"UMKM memiliki peran yang teramat penting dalam tubuh perekonomian nasional. Kontribusi UMKM terhadap perekonomian juga sangat besar dan menjadi penyumbang utama angka serapan tenaga kerja. Karena itu, bank bjb senantiasa menjaga komitmennya untuk terus berupaya mendorong pelaku UMKM dalam mengembangkan usaha mereka, termasuk dengan mengakselerasi proses adaptasi UMKM menghadapi ekosistem usaha digital," kata Widi.

Pelatihan bjb PESATkan UMKM Garut diselenggarakan di Fave Hotel Garut, Jawa Barat. bank bjb juga bekerja sama dengan sejumlah stasiun radio di wilayah Garut dan sekitarnya, di antaranya Radio Medina Garut, Radio Galuh Tasik, Radio Kartika Ciamis, RIS Pangandaran, dan Radio Gaya Banjar untuk sosialisasi dan pendaftaran program bjb PESATkan UMKM khususnya di wilayah Priangan Timur.

Dalam program ini, bank bjb memberikan pelatihan intensif untuk membantu para pelaku UMKM agar dapat mengembangkan usaha mereka. Fokus pelatihan di antaranya diarahkan kepada pengelolaan usaha serta pemanfaatan perangkat digital untuk membuat produk yang ditawarkan dikenal publik lebih luas dengan strategi go digital.

Para wirausahawan juga diberikan pemahaman dan pembekalan strategi pemasaran digital. Pemasaran digital ini merupakan unsur penting dalam pengelolaan usaha di tengah laju perkembangan teknologi yang semakin tak terbendung. Para pengusaha diarahkan agar dapat memetakan kondisi persaingan bisnis dan menyusun strategi pemasaran digital sesuai dengan skala dan kebutuhan.

Selain itu, bank bjb turut mendorong pelaku usaha untuk memanfaatkan fasilitas pembiayaan yang disediakan perbankan guna memperkuat fondasi permodalan usaha, sebagai bekal dalam mengakselerasi pertumbuhan dan peningkatan skala usaha. Sejumlah produk pembiayaan yang ramah bagi para pelaku UMKM disosialisasikan agar dapat dimanfaatkan secara optimal.

Sejumlah produk Kredit UMKM bank bjb yang mencakup Kredit Mikro Utama, Kredit Usaha Kecil Menengah, Kredit Cinta Rakyat, Kredit Usaha Rakyat, Kredit Masyarakat Ekonomi Sejahtera (Mesra), dan Skema Subsidi Resi Gudang. Berbagai jenis kredit ini direkomendasikan untuk dimanfaatkan para pelaku UMKM sesuai dengan kondisi dan kebutuhan usaha mereka. bank bjb juga melayani konsultasi pembiayaan bagi para pelaku usaha yang hendak menggunakan fasilitas kredit modal usaha agar dapat disesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhan mereka. *

Renungan ""

"Dan orang-orang yang apabila melakukan kejahatan atau mengianiaya dirinya sendiri, mereka lalu ingat kepada Allah, kemudian memohonkan pengampunan kerana dosa-dosa mereka itu. Siapakah lagi yang dapat mengampuni dosa-dosa itu selain Allah? Dan mereka tidak terus-menerus mengulangi perbuatan yang jahat itu, sedang mereka mengetahui." (QS. Ali-lmran: 135)
 
Copyright © 2016 www.sisiberita.com | Mengupas Tuntas, Akurat Menyajikan Sisi Berita
Design by FBTemplates | BTT