CIMAHI, SIBER -- Bank bjb berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat mewujudkan program Jabar Smart School Smart Classroom (JS3C) dengan SMKN 1 Kota Cimahi sebagai pilot project. Acara peresmian program JS3C dilangsungkan di Aula SMKN 1 Cimahi, Jalan Mahar Martanegara Kota Cimahi, Rabu 21 April 2021.
Acara tersebut juga sekaligus merupakan peresmian program Center of Excellance (CoE) yang diinisiasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Acara peresmian dihadiri oleh Asisten Daerah bidang Pemerintahan, Hukum, dan Kesejahteraan Sosial Provinsi Jawa Barat Dewi Sartika, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Dedi Supandi serta jajaran bank bjb dengan tetap menerapkan protokol pencegahan Covid-19.
Adapun Smart School merupakan program perubahan proses pendidikan di sekolah dari pembelajaran konvensional menjadi digital. Teknologi ini memungkinkan proses pembelajaran dilakukan secara digital dengan mengoptimalkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).
Sementara Smart Classroom adalah ruangan kelas yang di desain agar dapat menunjang proses pembelajaran menggunakan TIK. Sebagai pilot project, terdapat dua Smart Classroom yang dibangun di SMKN 1 Cimahi.
Dua ruang tersebut digunakan untuk pembelajaran keahlian bidang mekatronika dan teknik otomasi industri (TOI). Fasilitas Smart Classroom yang dihadirkan meliputi internet of things (IoT) controller, smart board, learning management system, absensi yang terintegrasi dengan pintu masuk, hingga fasilitas lainnya yang menunjang blended learning—yakni gabungan pembelajaran jarak jauh dan tatap muka.
“JS3C adalah program yang penting untuk diimplementasikan dalam pembelajaran di sekolah saat ini. Tanpa digitalisasi, mustahil kita dapat mengejar masa depan. Konsep ini diharapkan bisa diimplementasikan dan dikembangkan oleh berbagai SMK lainnya untuk menjadi SMK hebat, SMK juara, dan SMK yang kuat,” ungkap Asda I Jabar Dewi Sartika.
Hal serupa juga disampaikan Kadisdik Jabar Dedi Supandi. Dia mengatakan konsep JS3C sangat penting untuk mulai diadopsi oleh berbagai sekolah. Terutama di masa pandemic Covid-19.
“Masa pandemi Covid-19 menyadarkan kita akan pentingnya sebuah kecerdasan digital yang memungkinkan sekolah melaksanakan pelayanan pendidikan secara efektif dan efisien. Untuk itu terobosan JS3C hadir untuk memudahkan guru dan siswa agar dapat belajar dengan lebih inovatif,” ungkapnya.
Bank bjb menyambut baik segala upaya percepatan digitalisasi dan inovasi yang dilakukan oleh pemerintah daerah dan siap mendukung seluruh kegiatan Program Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah. Hal tersebut disampaikan Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto
“Terlebih, program ini sejalan dengan program Go Smart City bank bjb sehingga diharapkan dapat melahirkan SDM Jawa Barat yang terampil, kreatif, inovatif, mandiri dan kolaboratif. Inovasi teknologi adalah kata kunci untuk dapat beradaptasi di era disrupsi seperti saat ini,” ungkapnya. *